Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Resep Pergedel Kubis

Resep Pergedel Kubis

Biasanya yang namanya perkedel atau bergedel itu bahan dasarnya selalu yang namanya kentang. Tetapi tidak dengan olahan perkedel atau bergedel yang satu ini. Perkedel/bergedel Kubis ini dengan bahan dasar kol dan udang dan pasti rasanya nyuummmyy banget. Yuk simak resepnya dibawah ini :

Bahan
8 lembar (400 gram) kol, direbus sampai layu
250 gram udang kupas, dicincang halus
2 lembar roti tawar, dipotong-potong
75 ml air kaldu udang untuk merendam roti
1 seperempat sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok teh pala bubuk
8 butir bawang merah, diiris halus
1 butir telur
1 sendok makan margarin, dilelehkan

Cara Membuat
1. Campur udang, garam, merica bubuk, pala bubuk, bawang merah, margarin leleh, telur dan roti yang sudah direndam. Aduk rata.

2. Ambil selembar kol, isi dengan campuran udang. Bungkus seperti lumpia. lakukan sampai adonan habis.

3. Kukus diatas api sedang selama kurang lebih 20 menit sampai matang

Resep diatas untuk 8 porsi, pas untuk lauk makan ataupun acara bersantai bersama keluarga. Sandingkan juga dengan sambal atau saos, rasanya akan lebih nikmat.

Post a Comment for "Resep Pergedel Kubis"